LINTASAN SEJARAH
BATALYON KESEHATAN 1/1 KOSTRAD
Yudha Krida Husada
Yudha Krida Husada
1. Sejarah Terbentuknya Yonkes 1 Kostrad
Batalyon Kesehatan secara resmi terbentuk pada tanggal 25
Oktober 1982, berdasarkan Surat Keputusan Kasad
Nomor: Skep/890/X/1982 tanggal 25 Oktober 1982 tentang ditetapkan dan
diresmikan Batalyon Kesehatan Kostrad dengan nama tunggulnya "YUDHA KRIDA
HUSADA".
Gagasan awal tentang pembentukan Yonkes telah tertuang
pertama kalinya pada Keputusan Kasad Nomor: Kep/9/III/1979 tanggal 20 Maret
1979 tentang Renstra TNI-AD 1979-1983. Pembentukan Yonkes didasarkan pada
perlunya satuan kesehatan lapangan yang mampu mendukung kesatuan operasional
setingkat Kopur ke atas. Gagasan ini kemudian ditindak lanjuti dengan Keputusan
Kasad Nomor: Kep/41/XI/1980 tentang Tabel Organisasi dan Peralatan Batalyon
Kesehatan.
Tindak lanjut dari Keputusan Kasad tersebut, pada tanggal 5
Juni 1981, bertepatan dengan dilaksanakannya Rakorkes, Asops, Aspers dan Aslog
Kasad memberikan pengarahan tentang rencana pembentukan Yonkes Kostrad.
Kemudian secara berturut-turut dari kurun waktu pertengahan tahun 1981 sampai
dengan awal tahun 1982 dilaksanakan rapat-rapat guna menyusun rencana
pembentukan Yonkes.
Berdasarkan Surat Telegram Kasad Nomor: ST/156/1982 tanggal
23 Februari 1982 tentang penjelasan adanya tunggul Batalyon Kesehatan dengan
nama "YUDHA KRIDA HUSADA", dilaksanakan pembuatan tunggul Yonkes,
pekerjaan tersebut dapat diselesaikan pada tanggal 25 Maret 1982 dan tunggul
Yonkes disimpan di Majankesad.
Pada tanggal 18 Maret 1982, Kajankesad bersama 7 orang Pamen
Jankesad melaksanakan pemaparan pembentukan Yonkes Kostrad di Makostrad.
Pemaparan ini disusul dengan dikeluarkannya Surat Keputusan Kasad Nomor:
Skep/257/IV/1982 tanggal 28 April 1982 tentang pembentukan Yonkes TNI-AD.
Berdasarkan Skep ini disusun kerangka Batalyon Kesehatan sebagai embrio satuan
berada dibawah Jankesad dengan markas sementara di komplek Jankesad, Jl.
Salemba Raya No. 28 Jakarta. Sebagai pejabat Komandan Batalyon ditunjuk Letnan
Kolonel CDM Dr. E. Sutarto, SKM Nrp. 20146. Pada tanggal 28 Mei 1982, tunggul
Yonkes "YUDHA KRIDA HUSADA" disahkan berdasarkan Surat Keputusan
Kasad Nomor: Skep/407/V/1982 tanggal 28 Mei 1982.
Berdasarkan Surat Perintah Kasad: Sprin/1535/IX/1982 tanggal
14 September 1982 tentang perintah persiapan pembentukan Yonkes dan pelaksanaan
upacara pembentukan Batalyon serta penyerahan tunggul Batalyon bertepatan
dengan HUT Kesad tanggal 26 Oktober 1982, maka pada tanggal 11 Oktober 1982,
dilaksanakan Upacara Pembukaan Latihan Pra Peresmian Yonkes di Kopur Linud
Cilodong. Dalam latihan tersebut dilibatkan personel anggota Yonkes yang
pertama. Status 187 personel tersebut terdiri atas 35 personel organik, 110
personel earmarked yang berasal dari Kesdam-Kesdam dan 42 orang Secata Kes yang
sedang melaksanakan Dik Jurkes di Kesdam VIII/Brawijaya dan VI/TPR.
Pelaksanaan upacara peresmian pembentukan dan penyerahan
tunggul Batalyon dilaksanakan bertepatan dengan HUT Kesad ke 37 pada tanggal 26
Oktober 1982 di Komplek Kopur Linud Cilodong. Kasad Jenderal TNI Poniman secara
resmi melantik berdirinya Yonkes Kostrad.
Pada awal pembentukannya, organisasi Yonkes Kostrad terdiri
atas Mayon, Kompi Markas, Kompi Rumah Sakit Lapangan, Kompi Evakuasi dan Kompi
Kesehatan Bantuan. Markas Batalyon Kesehatan berkedudukan di Jl. Kesatrian VI
no. 1 Jatinegara, Jakarta Timur.
Dengan adanya reorganisasi ABRI umumnya, TNI AD khususnya,
berdasarkan Surat Keputusan Kasad Nomor: Skep/39/V/1985 tanggal 27 Mei 1985,
Yonkes Kostrad beralih status menjadi organik pada Divisi Infanteri 1 Kostrad.
Berdasarkan Perintah Operasi Pangkostrad Nomor: 01/XII/1984 tanggal 31 Desember 1984 Yonkes Kostrad masuk jajaran Divisi Infanteri 1 Kostrad. Laporan pelaksanaan pada tanggal 10 September 1985 di Cilodong, Bogor, Jawa Barat.
Berdasarkan Perintah Operasi Pangkostrad Nomor: 01/XII/1984 tanggal 31 Desember 1984 Yonkes Kostrad masuk jajaran Divisi Infanteri 1 Kostrad. Laporan pelaksanaan pada tanggal 10 September 1985 di Cilodong, Bogor, Jawa Barat.
Markas Batalyon Kesehatan Divisi Infanteri 1 Kostrad di Jl.
Kesatrian VI no. 1 Jatinegara, Jakarta Timur dipindahkan ke Ciluar, Bogor, Jawa
Barat pada tanggal 23 Agustus 1985 berdasarkan Surat Perintah Pangkostrad
Nomor: Sprin/567/VIII/1985 tanggal 12 Agustus 1985.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar