Senin, 07 September 2015

YONKES 1/1 KOSTRAD LATIHAN GABUNGAN DENGAN TENTARA AMERIKA DALAM GARUDA SHIED – 9/2015


Batalyon Kesehatan (Yonkes) 1 Kostrad dan Medical US Army melaksanakan latihan bersama dalam bidang kesehatan (joint medical exercise) mulai tanggal 20 s.d 31 Agustus 2015 di Cibenda dengan sukses dalam rangka Latihan Bersama Garuda Shield. Latihan bersama Garuda Shield antara TNI AD dan USARPAC ini  merupakan yang kesembilan kalinya dilaksanakan di Indonesia, diselenggarakan secara rutin setiap tahun sejak tahun 2007.


TNI AD menunjuk Divisi infantri 1/1 kostrad menyiapkan satu kontingen kesehatan yang terdiri dari pelaku 24 orang, pendukung dan pelatih berjumlah 31 orang sehingga jumlah seluruh personil 55 orang yang akan berlatih di cebenda bersama tentara kesehatan angkatan darat amerika selama 12 hari. Dalam kesempatan ini kontingen kesehatan Divisi infantri 1/1 kostrad yang mewakili Indonesia diwakili oleh Batalyon kesehatan 1 Kostrad yang langsung dibawah pimpinan komandan batalyon kesehatan 1 Kostrad Letkol Ckm dr Robert Simanjuntak.


Saat Apel keberangkatan komandan Batalyon menyampaikan maksud dari latihan bersama Garuda Shield-9/2015 ini dalam rangka mempererat hubungan bilateral militer kedua Negara serta  meningkatkan profesialisme parajurit kesehatan Angkatan Darat khususnya prajurit kesehatan Yonkes 1 Kostrad guna menyiapkan satuan kesehatan yang handal dalam setiap pelaksanaan tugas.






MEMERIAHKAN PERINGATAN 17 AGUSTUS DENGAN MENGADAKAN BERBAGAI MACAM LOMBA










UPACARA MEMPERINGATI HARI KEMERDEKAAN 17 AGUSTUS