Rabu, 24 Juni 2015

DEMONTRASI KOMPI KESEHATAN LAPANGAN YONKES 1/1 KOSTRAD DALAM LATIHAN ANTAR KECABANGAN (ANCAB)



Baturaja(16/6) TNI Angkatan Darat menggelar demo kekuatan dan kemampuan Profesional Keprajuritan dalam melaksanakan tugas pertempuran/demonstrasi pertempuran yang dilaksanakan di Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpur) TNI Angkatan Darat di Baturaja Sumatera Selatan. Latihan tersebut disaksikan langsung oleh Presiden RI Ir Joko Widodo selaku Panglima tertinggi TNI serta Menteri Pertahanan RI Ryamizard Ryacudu dan ketua beserta anggota Komisi 1 DPR RI .






Dalam demontrasi ini Batalyon Kesehatan 1/1 Kostrad yang dipimpin langsung oleh Danyonkes 1/1 Kostrad Letnan Kolonel Ckm dr. Robert Simanjuntak juga tergabung dalam demontrasi ini. Pasukan Cobra dalam julukannya menjadi ujung tombak kekuatan team kesehatan dalam latihan ini. Latihan ini bertujuan untuk mengasah dan menunjukkan kepada semua pihak bahwa Yonkes 1/1 Kostrad dapat ditugaskan dimedan apapun, baik evakuasi  Darat, Laut dan Udara.
 



Dalam demontrasi ini juga membuktikan kepada seluruh masyarakat Indonesia bahwa Yonkes 1/1 Kostrad khususnya sudah mengalami  kemajuan yang cukup baik. Yonkes 1/1 Kostrad menunjukkan bahwa siap menjalankan tugas evakuasi militer disaat perang maupun evakuasi selain perang seperti tergabung dalam BNPB (badan nasional penanggulangan bencana) sebagai team evakuasi bencana secara cepat yang sering dikenal dengan PRC PB(pasukan reaksi cepat penanggulangan bencana)








Selasa, 09 Juni 2015

WADANYONKES 1/1 KOSTRAD MEMIMPIN UPACARA KOPRAPOT PINDAH SATUAN




Yonkes 1/1 Kostrad melaksanakan Corps Raport Pindah Satuan. Acara Corps Raport dilaksanakan di Aula Yonkes 1/1 Kostrad di Ciluar - Bogor dan dipimpin oleh Wadanyonkes 1/1 Kostrad Mayor Ckm Janus Lazuardi,A.Md. Prajurit yang melaksanakan Pindah Satuan antara lain Serma Syamsudin dan Serma R.Tanjung.


 



Dalam amanatnya Wadanyonkes 1/1 Kostrad mengatakan perpindahan dalam lingkungan Angkatan Darat dan khususnya di Yonkes 1/1 Kostrad  merupakan hal yang wajar dan sering terjadi. Perpindahan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi demi kelancaran pelaksanaan tugas pokok organisasi.Wadanyonkes 1/1 Kostrad berpesan kepada prajurit yang pindah satuan agar senantiasa menjaga nama baik almamater Yonkes 1/1 Kostrad. Acara diakhiri dengan ucapan selamat dan berjabat tangan mulai dari Wadanyonkes 1/1 Kostrad diikuti anggota Yonkes 1/K.