Kamis, 25 Desember 2014

KUNJUNGAN MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UPN VETERAN JAKARTA


Sabtu  (20/12) Yonkes 1/1 Kostrad menerima kunjungan Mahasiswa Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta yang dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Kedokteran Brigjen TNI (Purnawirawan) dr. Budi Utoyo, adapun tujuan dari kunjungan tersebut merupakan salah satu bentuk implementasi/praktek dari mata kuliah kegawat daruratan yang telah Mahasiswa terima di bangku kuliah.
 



      Pada kesempatan ini Rombongan diterima oleh Wadanyonkes 1/1 Kostrad, dilanjutkan paparan tentang sejarah Yonkes 1/1 Kostrad, serta organisasi dan tugas-tugas yang telah Yonkes 1/1 Kostrad laksanakan.


 

           

Selesai menerima paparan Wadanyonkes 1/1 Kostrad kegiatan dilanjutkan dengan meninjau Demonstrasi PJD yang diperankan oleh Prajurit Yonkes 1/1 Kostrad dimana pada demonstrasi ini di kondisikan terjadi korban tempur yang harus diberi pertolongan oleh anggota kesehatan dilapangan, kemudian di evakuasi ke belakang mulai poslongyon, patobbrig, sampai ke Rumah Sakit Lapangan Yonkes 1/1 Kostrad yang mempunyai fasilitas hospitalisasi terlengkap untuk tingkat kesehatan lapangan.























YONKES 1/1 KOSTRAD MENDAPAT KUNJUNGAN DARI PRASIS SESARCABKES 2014


Jumat (19/12) Batalyon Kesehatan 1/1 Kostrad mendapat kunjungan dari Pasis Sesarcabkes. Untuk membentuk para Perwira kesehatan yang terampil dan handal, maka 40 orang Pasis Diksarcabkes yang dampingi oleh Pembina dari Pusdikkes Kodiklat TNI-AD Mayor Ckm Rajiman melaksanakan OJT di Batalyon Kesehatan untuk mengenalkan  Batalyon Kesehatan sebagai satuan Kesehatan lapangan terbesar di jajaran Angkatan Darat. Dalam kesempatan ini Para Pasis di kenalkan tentang struktur organisasi Yonkes, Tupok Yonkes dalam giat Dukkes maupun Yankes yang di sampaikan langsung oleh Komandan Batalyon. 





Pengenalan Organisasi dan Tugas Yonkes 1/1 Kostrad
kepada siswa Diksarcabkes oleh Danyonkes 1/1 Kostrad.

            Setelah mendapat arahan dari Danyonkes 1/1 Kostrad, dipandu oleh Kasi 2/Ops Yonkes 1/1 Kostrad Lettu Ckm Anas M para pasis meninjau gelar Rumah Sakit Lapangan lengkap dengan perlengkapan dan personel yang bertanggung jawab di tiap bagian. Dalam kesempatan ini para Pasis di jelaskan tiap-tiap modul yang ada dalam Rumah Sakit Lapangan serta kegunaan dan kemampuan dari tiap- tiap modul yang ada.

Siswa Diksarcabkes meninjau Rumah Sakit Lapangan


















Sabtu, 06 Desember 2014

MEMPERINGATI HARI JUANG KARTIKA YONKES 1/1 KOSTRAD ADAKAN DRAMA KOLOSAL


Bogor,(4/12) Dalam memperingati hari juang kartika, Yonkes 1/1 Kostrad mengadakan drama kolosal. Hari Juang Kartika TNI-AD adalah tanggal khusus yang khusus diperingati untuk mengenang Pertempuran ambarawa Sebelumnya bernama Hari Infanteri.


Drama Kolosal Yonkes 1/1 Kostrad memperankan adegan Pada tanggal 19 Desember 1948 Tentara Belanda dipimpin Jenderal Spoor terdiri dari Divisi A,B dan C yang modern di Jawa yang berupa gabungan 2 Divisi KNIL dan Divisi KL serta 3 Brigade di Sumatra melancarkan Agresi Militer II dengan mengebom Maguwo dan menerjunkan 'Paratroppen'nya, selanjutnya dengan cepat menyerbu Kota Yogyakarta dan mengepung gedung Agung Yogya dimana sebagian besar pejabat negara ada di dalamnya.








 Dalam Drama Kolosal ini juga disaksikan oleh Danyonkes 1/1 Kostrad Letnan Kolonel Ckm dr. Robert Simanjuntak, dalam pesannya Danyonkes 1/1 Kostrad menyampaikan jangan pernah melupakan perjuangan pahlawan kita yang berjuang mati matian demi mempertahankan NKRI.